Handphone jadi sebuah gadget pilihan yang sudah mendaging, sudah membumi, dan sudah seperti soulmate sendiri buat saya pribadi, maka dengan ini saya mau kasih tau 3 macam perasaan yang saya rasakan saat kehilangan handphone, sang pujaan hati.
Kenapa sih handphone disebut sebagai pujaan hati dan sebutan sayang lainnya? Handphone merupakan salah satu alat komunikasi yang saat ini statusnya sangat krusial bagi kehidupan manusia, karena semua bergantung dengan handphone dalam hidupnya, untuk mengakses life hack, resep masak hari ini, keep in touch with their lovers, family, friends or bahkan bertemu dengan strangers yang kemudian menjadi survivor bersama dalam sebuah kehidupan.
Bagi saya, handphone jadi salah satu alat yang sangat penting, dia yang selalu setia menemani saya saat bosan, jenuh, marah, bahagia dan lainnya dalam balutan bantuan aplikasi-aplikasi penunjang yang dapat menghidupkan hari-hari yang penuh rutinitas membosankan sekaligus produktif demi bertahan hidup.
Saat kehilangan handphone, perasaan saya benar-benar kacau, sumpah. Rasanya lemes, gak semangat, mau nangis juga gak bisa, mau dicari juga gak ketemu-ketemu sampai detik ini. huft. Sebenarnya, perasaan ketika kehilangan handphone ini bukan cuma saya saja yang merasakan, tapi mungkin kamu yang menjadi korban handphone hilang dan belum dikembalikan oleh si maling.
3 Perasaan Saat Kehilangan Handphone
Selain sedih, apa lagi sih hal yang dirasakan ketika handphone kesayangan hilang? Sabar ya, saya akan meluapkannya satu persatu, sambil mewakili perasaanmu yang pernah kehilangannya jua.
-
Panik
Siapa sih yang nggak panik pas sadar handphone-nya luput dari pandangan? Semua akan panik saat menyadarinya dan langsung coba menghubungi nomor yang terpasang di dalam handphone tersebut, minta bantuan orang lain untuk mencari, menghubungi keluarga untuk minta dicarikan handphone dengan seksama. Yah, namanya handphone pribadi yang banyak isi pentingnya, baik itu foto, rekaman, video, kontak, dan kenangan-kenangan lainnya yang pernah dilalui saat bersama dengan handphone tersebut.
Bayangkan saja, semua foto, kenangan dan chat yang belum sempat di backup, eh malah ilang gaes. Apalagi ya, saya tuh pelupa orangnya, aplikasi di sana tuh ga ada yang saya ingat passwordnya, parah ya? Iya, ingatan saya sejelek itu he he he
-
Sedih
Sedih kenapa yang kedua sih? Perasaan sedih akan menyeruak tatkala apa yang diperjuangkan tidak membuahkan hasil, dan bahkan hanya menemui jalan buntu yang tak bisa lagi dilalui, kecuali nekat menerobos, atau hanya pasrah putar balik ketempat awal. Sedih meratapi kehilangan belahan jiwa elektroniknya yang setia menemani kemanapun kaki melangkah, selalu menemani setiap momen berharga, dan pastinya, sarana komunikasi dengan kolega, teman, pacar, sahabat, keluarga, dan aplikasi kencan lainnya.
Ah, sampai saat ini saya sih masih ngerasa sedih he he he, ngenes banget gaes, hape kesayangan yang dibeli dengan penuh keringat, yang disayang-sayang sepenuh hati, yang punya teknologi terkeren saat ini, yang kalau dibeli lagi tuh harganya gak murah gaes huhuhu
-
Linglung
Ini bukan bibi lung, atau baling-baling lulu, tapi ini perasaan linglung, yang artinya adalah bingung. Yes, ketika kehilangan handphone, linglung akan muncul, where to start? what to do first? Semua kebingungan akan muncul ketika sedih mulai mereda. Ini gue harus ngapain yah? Blokir kartu? lah nanti saya gak bisa login atau forgot password. Gue ganti password atau gimana?
yah, itulah yang saya rasain, linglung euy, harus ngelakuin yang mana. Karena semua yang ada di handphone itu penting buangettt. Untungnya masih ada WA di web kan, jadi saya ngabarin ke orang-orang rumah dulu minta dicariin. Selanjutnya nelpon kolega kantor, karena ada akun klien yang nyangkut di sana, selanjutnya memantau find my device yang nggak bener-bener berfaedah dipantau, the last, ganti semua password akun-akun yang nyangkut di handphone tersebut. Saking bingungnya yah waktu itu, saya sampe nelpon operator, mau blokir kartu, lah mana bisa itu kartu di blokir, yang ada melakukan penggantian sim card baru hahahaha.
Sekarang perasaan saya gimana? Wah, masih lost aja rasanya euy, sampai kayak mati gaya gitu, mau ngapain aja bingung, mau ini itu aja gatau harus mulai dari mana haha.
Akhir kata, jagalah handphone dan barang-barang kesayanganmu, berikanlah kasih sayang secukupnya agar tidak menyakitkan ketika kehilangan, backup semuanya sebaik mungkin, baik melalui google drive, icloud atau save ke laptop/PC kamu.
Semoga aku dimudahkan untuk mendapatkan handphone penggantinya, AMIN KEUN GAES.
aku baru kehilangan iphone juga ka, lupa backup juga. hilang semuanya… Bersabar semua takdir Allah.
Hi, pedih banget memang kehilangan handphone, apapun merknya, karena didalamnya ada data2 dan kenangan huhu. semangat ya mas. semoga dapat penggantinya. amin