Sebagai masyarakat teknologi tidak bisa dipungkiri jika seandainya semakin kesini kebutuhan untuk selalu update produk teknologi terbaru juga kian tinggi. Mulai dari smartphone, laptop, komputer sampai dengan kamera, semuanya memiliki fungsi yang berbeda-beda namun sangat penting untuk kebutuhan di masa ini. Mungkin banyak juga diantara Anda yang senang mengoleksi kamera, sebuah perangkat teknologi yang digunakan untuk mengabadikan gambar dan juga video. Jual kamera dslr ini di pasaran kini juga semakin banyak variasi atau jenisnya.
Jika dilihat trend kamera sendiri bukan lagi produk DSLR atau kamera pocket, melainkan sudah ada yang jenisnya mirrorless atau kamera tanpa cermin, sampai yang paling baru dan ngetrend di kalangan anak muda saat ini adalah kamera aksi. Action kamera ini memiliki fiture yang memang agak berbeda dibandingkan dengan kamera pada umumnya. Ukurannya kecil dan juga memiliki ketahanan terhadap air dan beberapa kondisi cuaca yang ekstrim. Semakin beragamnya model atau jenis yang ditawarkan memang membuat konsumen kian boros untuk memiliki semakin banyak jenisnya.
Padahal jika dilihat belum tentu seri lama nantinya akan tetap eksis digunakan. Jika sudah seperti ini alangkah baiknya jual kamera lama tersebut dan membeli yang baru, ada beberapa alasan lain sebenarnya yang mengharuskan Anda segera menjual produk kamera yang dimiliki tersebut dan segera menggantinya dengan yang baru, diantaranya adalah:
- Sebelum harganya turun lebih rendah, pada dasarnya produk teknologi memang memiliki kelemahan, salah satunya adalah dari segi harga yang senantiasa mengalami penyusutan dari waktu ke waktu, apalagi untuk produk second, semakin lama ditunda untuk penjualannya, maka membuat produk tersebut kian turun harganya jadi semakin murah, jadi sebelum jatuh terlalu jauh lebih baik segera dijual.
- Fiture-fiture yang ada di kamera tersebut tak lagi mendukung pekerjaan Anda, perangkat teknologi memang mengalami perkembangan maju kedepan, tidak seperti produk fashion yang tidak pasti perubahannya, kadang maju kedepan, namun tak jarang juga diantaranya yang mundur ke belakang. Dengan alasan perkembangan teknologi ini, maka biasanya banyak diantara produk-produk seri lama yang sudah tidak support dengan teknologi terbaru, sehingga tak lagi mendukung pekerjaan Anda, mau tak mau harus membeli yang baru, seri lama sebaiknya dijual.
- Performa lensa kamera yang digunakan sudah menurun, sebagaimana produk teknologi lainnya semakin sering digunakan, maka akan semakin turun kualitasnya, untuk itulah kualitas pengambilan gambar juga kian turun dari waktu ke waktu, alangkah baiknya menjual yang lama dan menggantinya dengan yang baru, tak perlu semuanya, melainkan cukup lensanya saja, akan lebih hemat bagi Anda jika sebatas membeli lensa, tidak dengan body kamera tersebut.
- Sudah terlalu banyak koleksi kamera di lemari Anda, memang tak jarang diantaranya masyarakat yang senang mengoleksi banyak perangkat teknologi, salah satu diantaranya adalah kamera. Jika jenisnya sama, misalnya adalah DSLR hanya berbeda merk atau tipe saja, sebaiknya dijual toh fiture atau fungsinya sama.
- Shutter count camera sudah pada batasnya, setiap kamera dibekali dengan shutter count yang berbeda-beda, biasanya nilai maksimal sampai 200.000, jika melebihi titik ini sangat jarang ada yang bisa bertahan. Lebih baik dijual dibandingkan tidak dapat digunakan kembali.
Setidaknya itulah 5 alasan yang mengharuskan Anda segera jual kamera yang dimiliki dan membeli yang baru, agar tidak menyesal nantinya. Karena semakin kesini ada banyak produk yang lebih berkualitas.
Bener banget MB, suka riweh pake DSLR pas mau back up gambar, butuh waktu dan effort lebih buat mindahinnya, tertinggal deh kalo soal kepraktisannya