Hai semuanya, kali ini saya membuat postingan bukan tentang rangkaian kata-kata maupun ungkapan manis yang menyejuk-kan hati *ea lebay*.
Mungkin buat beberapa orang sudah tau apa itu Liebster Award, dan saya adalah bagian yang tidak tahu.hahaha Liebster Award itu seperti suatu apresiasi dari sesama blogger, sebagai satu ajang silahturahmi dan memperkuat rasa jiwa ke-blogger-an nya. ya inti dari award ini sih kita sesama blogger saling kenal, saling menghargai satu sama lain, meningkatkan rasa kekeluargaan.
Btw, ini Liebster Award saya yang pertama. So, aku sangat berterima kasih kepada Agnes P Puspanagari yang sudah melipir ke blog saya dan langsung memberikan award ini.
btw, ada beberapa rules dalam memberikan dan menjawab liebster award ini ya, yaitu :
1. Penerima award wajib berterima kasih kepada pemberi award
2. Penerima award harus mendeskripsikan 11 hal tentang dirinya
3. Penerima award harus menjawab pertanyaan yang diberikan oleh si pemberi award
4. Penerima award harus memilih 11 blogger untuk menerima award ini dan juga harus memberikan 11 pertanyaan untuk mereka.
- 11 Things To Describe About Me
1. Saya seorang gadis yang berusaha tumbuh menjadi seorang perempuan. A girl who tryin to grew up as a lady
2. Penyuka Korea, cinta Super Junior, Suka Drama Korea, Selalu nyanyi lagu Korea dimanapun dan kapanpun.
3. Anak kedua dari 3 bersaudara yang jarak umur nya jauuuhh banget, ada yang beda 6tahun dan satu lagi bedanya 13tahun T.T *perbedaannya jauuh banget bikin miris ga punya temen curhat
4. Suka sendiri, suka menyendiri, terbiasa sendiri dan mandiri, tanpa perlu ditegaskan nantinya saya akan sendiri ketika berada dikeramaian.
5. Ga pernah bilang secara langsung ‘Mom, dad, sister, brother, I love you’ karena ga kuat kalau diucapin. Pasti air mata langsung membanjiri baju.
6. Punya 2 keponakan yang super duper aktif dan sering berantem beda pendapat *masih dibawah umur 6th. Haha
7. Kata orang-orang saya itu hyperaktif, berisik, sigap cepat tanggang *ACT kali ye* , frontal dan tentu saja, saya gampang emosian.
8. Paling pertama ngumpulin jawaban, paling pertama keluar ruangan. *jawabannya bener gatuh?* wallahualam, yang penting udh ngerjain semampu nya tanpa nyontek
9. Paling payah sama itung-itungan *uas akuntansi gue dapet 40 tjooy*
10. Mahasiswi yang bercita-cita membawa serta adiknya jika memperoleh beasiswa S2 di luar negeri.
- Next, jawaban atas pertanyaan yang sudah diberikan sama sang pemberi award ini, check this out guys :
1. Siapa dirimu (tulis nama, arti nama, dan tentang dirimu) ?
Nama saya ‘Mia Fajarani’ kalau menurut orang tua aku sih ya, nama ‘Mia’ itu terinspirasi dari pemain bulutangkis *nia audina* yang booming di tahun saya lahir. Kalau ‘Fajarani’ ya tentu saja saya lahir dikala fajar menyongsong, yaitu pagi hari. Kalau digabung arti nama dan makna nya, saya juga bingung gimana mau ngegabunginnya hahaha.
Saya dulu adalah anak bontot (anak terakhir) yang tentu saja dimanja ini itu sama orang lain, dan sekarang saya punya adik. Beda nya kita itu 13 tahun tjooy, ya atuh aku mah jadi pembantu dia haha. Saya orang nya ga mau ribet, maunya simple, cepat dan tepat waktu. Hal itu yang bikin orang berkomentar parah ttg saya wkwk. Paling jago kalau urusan nyanyi lagu korea deh *pede* *calon penyanyi* huahaha
2. Kenapa kamu jadi blogger ?
Kenapa jadi blogger?duh jawab apa ini. Haha mungkin alasannya aja ya kenapa bisa jadi blogger. Karena bukan niat semata mau jadi blogger, tapi ada hal yang memaksa diri ini untuk menjadi seorang blogger yang mampu menuangkan kata-kata indah nan syahdu *halah*
Dulu sh pas lagi demam-demamnya FanFiction, saya sering tuh baca blog-blog yang isinya FF. nah ketemu sama satu blog FF yang rangkaian kata sebagai prolog nya itu beuuh syahdu abeeess. Udah kayak sarjana sastra yang bikin novel. Eh taunya si empunya blog itu jurusan manajemen *lah piye* . dari situ aku mulai terkagum-kagum sama untaian kata yang indah kayaknya syairnya Khalil Gibran. *yuhuuu my favorite*
Dan dengan si empunya blogger itu bukan jurusan sastra, saya memberanikan diri untuk membuat syair indah meskipun saya bukan mahasiswi jurusan sastra. Ah sukaaaa
3.Siapa blogger idolamu ?
Blogger idola aku mah masih dikit, karena untuk nyantolin hati ke yang lain itu susah ya buat blogger. Haha blogger kesukaan saya atuh mah ka Ocha seorang yang menjadi topic pembahasan di pertanyaan nomor 3.kkkk meskipun sekarang jarang nulis, tetap saja ku suka karyanya, haha.
4.Pernah di PHP-in ? Gimana rasanya ?
Di PHP-in? sebenernya definisi PHP itu apa sih? Dia yang memang memberikan harapan dan kita yang menolak, atau kita yang Cuma kegeeran? *bijak*
Kalau denger cerita orang lain sh, di PHP in itu rasanya nyakitin.wkwkw tapi alhamdulilah atuh saya banyak yang mancing-mancing buat nge-php-in orang haha. Contohnya ya ke senior via text:
M : ka, nonton yuk, besok, mau gak. Kalau ga mau yaudah gapapa
S : nonton apa?dimana?
M : *eaaaa direspon, kena juga jebakan maut gue hhahaha* *langsung menghilang*
jadi kalau saya tidak terlalu merasa itu sebuah PHP, malah kadang saya buat sebagai lelucon, contohnya seperti diatas.haha
5. Kalau ada kesempatan kuliah di luar negeri, mau kuliah di mana ? Alasannya ?
Maunya beasiswa S2 aja ya ke Korea. Kenapa? Jawabannya adalah OBSESI
Dari dulu pengeeen banget ke Korea buat sekolah bukan dengan uang sendiri, tapi dari beasiswa. Trus kan kalau kuliah disana bisa tuh sekalian fangirling Oppa-oppa ganteng haha *re : super junior* hahaDitambah lagi kualitas pendidikan disana bagus kok, ya sebelas duabelas kayak jepanglah ya.
6. Apa film favorit ?
Film favorit ya apa ya, jarang mem-favorit-kan film sh. Selama itu bagus alur cerita dan kemasan dari produsernya, saya sh enjoy aja nonton. Dan bilang ‘ ih keren’
Tapi kalau disuruh sebutin film favorit sih ya, ada Tenggelamnya kapal Van Der Wijck *tutur bahasa dan syairnya itu, alamaaakk mewek*, Miracle in Cell No.7 *ini lebih banjir air mata*, Hainun Habibie *you know lah ya*
7. Siapa orang yang paling kamu sayangi ? Kenapa ?
Tentu mams,paps,dede, abang, member Super Junior. They fulfill my empty heart with their voice and smile *sok inggris* I love them..so much.
8. Novel/buku favoritmu apa ?
Novel yang paling suka itu cuma ‘AKU. Chairil Anwar’
9. Apakah saya bisa jadi artis ?
Apa bisa jadi artis? Oh tentu saja saya bisa. Haha tapi siapa yang mau nerima cewek yang bisa nyanyi cuma lagu korea. hahahahahaha
10. Apa arti masa lalu bagi kamu ?
Masa lalu itu sudah lalu, biarkan ia dengan segala ornament kehidupannya yang lalu. Dan aku, hari ini menyongsong masa depan tanpa menoleh pedih pada masa lalu. Masa lalu bukan utk dilupakan, tapi untuk dikenang. Masa lalu bukan untuk diulang, tapi untuk pembelajaran bagi pendewasaan diri dan penyempurna kehidupan dimasa mendatang.
11. Apa yang kamu lakukan jika temanmu menusuk dari belakang ?
Ini TMT ya? Hahahahaha
Ya usap-usap dada sajalah ya, percaya sama Allah, orang yang tersakiti akan terbalaskan rasa sakitnya dengan cara yang ditentukan oleh Allah. Intinya sabar mengahadapi suatu hal. Tapi kalau lagi PMS yang tingkat kepancing emosinya tinggi itu ya paling Cuma bisa sumpah serapah dalam hati. Haha
Lanjut pertanyaan yang saya ajukan hahaha siap-siap yak temen-temen
1.siapa namamu dan deskripsikan dirimu dari sisi negatif dan positifnya.
2. Apa pendapatmu tentang dunia blogging yang semakin ramai ini
3. Apa cita-cita kamu sewaktu kecil. Kenapa memliih cita-cita itu? Dan apakah itu skrg terwujud?
4. Sering baca syair? Karangan siapa?
5. Apa pendapat kamu tentang Super Junior? Dan apa yang kamu ketahui ttg mereka. *hahaha
6. Tolong deskripsikan apa itu persahabatan menurutmu.
7. Apa arti keluarga di hidupmu?
8. Apakah pernah membawa calon pasangan kerumah? Dan apa respon keluarga?
9. Sendiri atau bersama-sama ? pilih dan uraikan mengapa.
10. seberapa sering update blog? Dan apa isi blog-mu? ceritakan
11. Apa yang menjadi motivasi kamu untuk tetap update blog sesering mungkin?
yap, itu semua pertanyaan aku yang wajib kalian jawab, dan award ini aku persembahkan untuk, jengjengjeng…
1. Dias Shinta
2. Red Starwberry blog
3. Aas Nuraisiyah
4. Netri Olala
5. Wignya Harsono
6. Liberto Tri Putra
7. A. Fauzii
8. Kayana Oktora
9. Aya a.ka Cewe Alpukat
10. Hardi
11. Anisa Rangkuti
sipp, terimakasih balasannya 😀
Terima kasih juga sudah memberikan award ini.hehe
Aiihh..ternyata Mia masih imut yaa..haha..Korean big fan rupanya.. ^^
Salam kenal yaa, Mia..baca postingannya serasa jadi muda lagi..eeaaa.. 😀
Aiih di bilang masih imut. Hehe. Iya nh mba..duh ga ilang2 korean fever nya dr jaman sd haha.
Iya salam kenal juga mbaa.hihi emang se-tua apa sh mba.haha 😀
hyperaktif dan payah hitung-hitungan, dan masa lalu bukan untuk dilupakan tapi untuk dikenang…sepertinya mirip dech dengan saya……..
keep happy blogging always…salam dari Makassar 🙂
Yang bener mas?haha iya duh masa lalu ya biarkan saja.
Happy blogging jugaa salam dari Depok 😀